2 Cara Mudah Install Plugin WordPress

2 Cara Mudah Install Plugin WordPress

Di Blog DokterWeb banyak membahas mengenai plugin yang bermanfaat untuk website anda tapi beberapa pengunjung menanyakan cara menginstall plugin pada wordpress. Maka pada artikel ini saya akan membahas khusus buat anda yang baru belajar membuat website dengan wordpress cara menginstall plugin.

Plugin merupakan program tambahan yang disediakan khusus untuk wordpress dengan tujuan tertentu, seperti seo, ecommerce, gallery foto, slide show dan lain sebagainya. Ada ribuan plugin gratis dan juga berbayar yang berkualitas di wordpress. Tentu anda harus selektif menginstall plugin untuk kebutuhan anda agar hasilnya lebih baik.

Cara Install Plugin di WordPress

Ada 3 cara dalam menginstall plugin di wordrpress, yaitu

  1. Install Plugin dengan menggunakan WordPress Search
  2. Install Plugin dengan cara upload di user admin
  3. Install Plugin dengan menggunakan FTP

Saat ini saya hanya membahas 2 cara saja yaitu dengan menggunakan wordpress search dan upload plugin lewat user admin

 

  1. Install Plugin dengan menggunakan WordPress Search

Cara pertama merupakan cara termudah dalam menginstall plugin karena tinggal mencari plugin saja. Cara ini juga berlaku jika anda ingin menginstall plugin yang gratis.

Silahkan anda login ke admin dan masuk ke Menu Plugin > Add New

add-plugin-search

Mungkin anda akan melihat halaman atau pic seperti diatas. Cari plugin yang anda butuhkan, sebagai contoh saya mencari Plugin Yoast SEO, yaitu plugin yang berfungsi untuk SEO. Selain menampilkan yang kita cari, anda akan menemukan plugin yang serupa.

Disini anda harus memilih plugin yang terbaik, adapun trik memilih plugin yang terbaik bisa anda lihat dari review dan Last Update terbaru. Nah jika anda sudah yakin dengan plugin yang anda pilih silahan klik tombol ‘Install Now’. WordPress akan segera mendownload dan menginstall plugin untuk anda, dan langkah berikutnya silahkan anda klik link ‘Activate Plugin’.

install-plugin 

Setelah plugin anda aktif langkah selanjutnya silahkan anda setting atau konfigurasi plugin tersebut. Setiap plugin memiliki setting atau konfigurasi yang berbeda-beda.

 

  1. Install Plugin dengan cara upload di user admin

Adapun cara ke 2 ini anda diharuskan mendowload plugin terlebih dahulu bisa di website wordpress.org/plugin ataupun plugin berbayar di website yang menjual plugin tersebut.  File download plugin berupa format zip, selanjutnya silahkan anda masuk ke menu Plugin > Add New

Nah berikut nya anda klik tombol ‘Upload’ .

upload-plugin

Langkah selanjutnya anda harus klik ‘Browse’ dan pilih file zip plugin yang telah anda download dari komputer anda dan dilanjutkan dengan klik ‘Install Now’

browse-upload-plugin

Tunggu proses upload selesai dan jika proses instalasi selesai dilanjutkan dengan klik link ‘Active Plugin’

Sudah saya jelaskan dengan 2 cara install plugin silahkan anda memilih cara mana yang paling sesuai untuk anda. Semoga bermanfaat

Leave a comment